Data Center Sebagai Solusi Efisiensi Penyimpanan Data Perusahaan
Solusi Efisiensi Penyimpanan Data IT pada Perusahaan Besar
Pada awal tahun
2016 ini mungkin para kalangan praktisi IT sudah sering mendengar isu yang
berkembang mengenai Big Data yang akan menggantikan era Teknologi Informasi
yang pada dasarnya adalah sama saja pada era penguasaan informasi hanya saja
semakin berkembangnya pengguna internet yang sangat pesat terutama di Indonesia
maka data informasi yang akan di olah semakin besar dan semakin canggih dalam
perlakuannya untuk intelejensi bisnis perusahaan.
Kebutuhan Ruangan Data Center dan Penghematan
Tentunya
perusahaan besar sekalipun akan melakukan penekanan biaya seperti biaya sewa
ruangan gedung terutama di Jakarta yang semakin tinggi harganya, serta biaya
listrik yang cendrung meningkat, belum lagi dari investasi infrastruktur yang
sangat besar karena ruangan data center harus dapat diandalkan dari detik ke
detik. Dari faktor penghematan inilah perusahaan dapat semakin meningkatkan
daya saingnya.
Salah satu solusi
yang tepat untuk diambil perusahaan adalah dengan menyewa ruangan data center. Selain
lebih hemat dalam investasi infrastruktur data center, juga menghemat biaya
lainnya seperti sewa ruangan dan biaya listrik, karena dengan menyewa ruangan
data center perusahaan dapat mengeluarkan biaya sesuai kebutuhannya sehingga
penghematan dapat dilakukan dan pemborosan dapat di hindarkan.
Selain itu dengan
menggunakan layanan data center outsource, perusahaan tidak
perlu lagi menyeleksi dan mengeluarkan biaya karyawan untuk mengendalikan
operasi jaringan (Network Operation Control, NOC) pada data center, karena
sudah di lakukan oleh para penyedia data center.
Pada akhirnya,
perusahaan menengah dan perusahaan besar hanya perlu menaruh aplikasi dan
storing data ke data center melalui internet di kantor dan dimana saja, dan
sangat cepat dapat diakses serta stabil, jika memakai jasa data center indonesia minimal yang sudah tier III yang aman, cepat,
stabil, dan dapat diandalakan.
Data center juga
merupakan solusi Business Contingency Plan untuk perusahaan, karena data anda
sangat bernilai oleh karena itu harus di amankan sedemikian rupa dari force majeur seperti banjir, bencana
alam, dan kebakaran.
Sekarang trend penggunaan
outource data center sebagai solusi penghematan dan going concern perusahaan
semakin meningkat. Silahkan baca juga mengenai : Trend Bisnis Data Center Indonesia di tahun 2016.
Komentar
Posting Komentar